Akibat Tidak Mau Mengalah

Hari menjelang malam. Seekor singa jantan belum juga mendapatkan mangsa, padahal perutnya sudah sangat kelaparan. Dia memutuskan terus mengintai dan mencari peluang untuk menangkap binatang yang lengah dan bisa menjadi mangsanya. Matanya mulai berkunang-kunang karena lapar sampai dia mendengar suara ribut.
            “Akulah yang paling berhak mendapatkan yang lebih besar karena aku yang pertama melihat kijang ini,” kata sebuah suara.
            “Tapi, aku yang berhasil menangkapnya,” kata satu suara lagi.
            Si singa jantan mendekati asal suara dan mengintipnya. Dua ekor serigala sedang berdebat di sebelah seekor kijang yang telah mati.
            “Tentu saja yang berhasil menangkap harus mendapatkan yang lebih besar,” kata serigala yang lebih muda.
            “Kau sungguh tidak mengerti. Tentu saja yang pertama menemukannya yang lebih berhak.” Serigala yang satunya tak mau kalah.
            “Hai, hai, Kawan..... Apa yang sedang kalian ributkan?” si singa jantan mendekati mereka.         
            “Mengenai pembagian kijang ini tentu saja, bagaimana menurut pendapatmu?” tanya mereka.
            “Apa yang terjadi?”
            “Kakakku memang yang pertama mengintai dan mengetahui kelengahan kijang ini. Namun, aku yang berhasil menangkapnya. Lalu, menurutmu siapakah yang berhak mendapatkan bagian lebih besar?” tanya serigala muda.
            Singa jantan itu terdiam sejenak.
            “Bagaimana jika kijang ini kubagikan secara adil untuk kalian berdua,” kata singa jantan menawarkan jasa.
            “Usul yang bagus!” seru mereka.
            “Karena usulanku ini, aku berhak mendapatkan bagian juga,” usul singa jantan.
            “Oh bukan masalah, silakan,” mereka setuju.
            “Nah, sekarang, aku akan memberikan jatah yang sama besar untuk kalian berdua.” Singa jantan itu mebelah kijang mati menjadi tiga bagian.
            “Ini bagianmu,” ia berkata kepada serigala tua.
            “Dan ini bagianmu,” katanya kepada serigala muda.
            Dua bagian yang sama-sama besar.
            “Kalau yang ini bagianku karena aku telah memecahkan masalah kalian.” Singa jantan mengambil bagian yang jauh lebih besar dan langsung berlari pergi sebelum kedua serigala mengejarnya.
            “Betapa bodohnya kita!” kata serigala muda.
            “Kita telah kehilangan makan malam terbaik karena kita masing-masing tidak mau mengalah,” kata serigala tua.
            Mereka berdua lalu pulang ke rumah dengan wajah murung. Hari ini mereka telah mendapatkan pengalaman yang berharga agar tidak mementingkan diri sendiri.
            “Berlakulah lunak dan saling mengasihi. Hendaklah kamu saling mengalah terhadap yang lain.” –HR BUKHARI
By : Ust.Aly Motivator Ideologis ( PEMBINA RUMAH DAKWAH INDONESIA )
WA 081313999801
BBM : 79541FA2
-------------------------------------
Ingin BERDAKWAH tapi gak punya cukup waktu dan ilmu ? 
silahkan bergabung bersama RUMAH DAKWAH INDONESIA
Jadikan HARTA kita menjadi BEKAL jangan jadikan sebagai BEBAN
UMUR kita yang TERBATAS membuat AMAL SHOLEH kita juga TERBATAS, Bersama DAKWAH, UMUR AMAL SHOLEH KITA MENJADI TAK TERBATAS, karena akan terus MENGALIR bersama GENERASI PENERUS dan JAMAAH kita hingga Akhir Zaman, Allahu Akbar.
Caranya ?
Layangkan Infaq fi Sabiilillah, Zakat dan Sedekah kita untuk DAKWAH bersama Rumah Dakwah Indonesia, melalui Rekening :
BCA : 230.3888896 a.n. Yayasan Bantu
BCA : 230.0300.807 a.n. Yayasan Husnul Khotimah
MANDIRI : 156.0003 296 409 a.n Yayasan Husnul Khotimah
MU'AMALAT : 305.0033 975 a.n Yayasan Husnul Khotimah
BNI : 018 4300 117 a.n. Muhammad Aly
BRI : 1169 0100 102 7505 a.n. Muhammad Aly
CARA KONFIRMASINYA ?
Transfer dana, lalu ketik pesan SMS/WA : " Bismillah, nama, niat Infaq Fi Sabiilillah Program BANTU SEJUTA DAI Rp...............Karena Allah SWT demi kemuliaan Islam dan Kaum Muslimin ". Lalu kirim SMS/WA ke 081313999801 atau BBM ke 79542FA2
Atau datang langsung ke :
KANTOR SEKRETARIAT :
Gedung NSC Lt.2 Jl.Bandung Blok II No.139 Perum Kotabaru Cibeureum-Tasikmalaya
Phone : 0256-2351814
MARKAZ PUSAT :
Pesantren Internasional IBNU SIENA, Jl.Siliwangi no.100 Tasikmalaya Phone : 0256-2351814, 081313999801
Website : www.rumahdakwahindonesia.blogspot.com
FB : 
www.facebook.com/rumahdakwahindonesia
BBM : 79542FA2
WA : 081313999801